Cosplay

Cosplay (コスプレ, Kosupure?) adalah istilah bahasa Inggris buatan Jepang (Wasei-eigo) yang berasal dari gabungan kata "costume" (kostum) dan "play" (bermain). Cosplay berarti hobi mengenakan pakaian beserta aksesori dan rias wajah seperti yang dikenakan tokoh-tokoh dalam anime, manga, permainan video, atau penyanyi dan musisi idola. Pelaku cosplay disebut cosplayer, Di kalangan penggemar, cosplayer juga disingkat sebagai layer.

Apakah ini negatif? Freak? atau sebaliknya? Hmm.. ini kembali ke individu masing-masing. Dari segi sisi kreatifitas, tentu saja ini sangat kreatif. Berusaha menampilkan fashion dari tokoh anime ke dunia nyata. Membuat pernik-pernik dari tokoh dan yang rata-rata cukup sulit dicari di toko-toko, membuat para layer memutar otak untuk menggunakan bahan yang ada untuk membentuk pernik-pernik tersebut. Selain itu kemampuan akting juga diasah loh. Anda gak sekedar pinter buat baju, pernik-pernik atau senjata dari tokoh. Tapi penjiwaan saat tampil, bergaya sesuai tokoh anime juga memerlukan kemampuan berakting yang gak gampang.

Disisi yang lain, yang ditakutkan adalah cara berpakaian yang terlalu hot :) yang mungkin kurang sesuai dengan budaya kita. Yang lebih bahaya, bila terlalu menjiwai hingga sampai jati diri kita sendiri hilang. Nah ini yang berbahaya. :)

Nah.. bila Anda ingin atau tertarik ber cosplay ria, mungkin pemilihan karakter, gaya pakaian dapat Anda sesuaikan dengan gaya yang paling dekat dengan Anda. Ingin tahu lebih lanjut mengenai cosplay, Anda bisa kunjungi site berikut.

http://japancosplay.blogspot.com/

No comments: